Sunday, February 26, 2012
Banyak orang yang mengatakan bahwa langkah pertama dalam memulai sebuah usaha adalah menyediakan modal yang cukup. Modal memang sangat berpengaruh pada sebuah usaha, namun modal bukanlah langkah awal dalam memulai sebuah usaha seperti yang telah saya ungkapkan pada postingan terdahulu. Banyak orang yang ingin memulai sebuah usaha kebingungan hanya karena tidak memiliki modal dalam memulai usahanya. Nah, bagaimana mengatasi penyediaan modal ini????
Ada yang mengatakan, utang dulu nanti setelah usahanya jalan dan berhasil baru utangnya dibayar. Saya sangat tidak merekomendasikan opini ini. Iya, jika usaha yang anda rintis berhasil, tetapi jika tidak??? Maka Anda akan menanggung utang yang justru akan menambah beban anda.
Ada yang mengatakan, jaminkan barang berharga anda untuk dijadikan modal usaha. Saya pun tidak merekomendasikan opini ini, sebab hal ini akan menambah beban bunga atau margin yang akan membebani anda.
Lalu apa??? Saran saya, jalankan usaha anda mulai dari jasa yang tidak membutuhkan modal yang besar. Pergunakan segala upaya anda untuk membangun kepercayaan dan kemitraan pada costumer anda, Jadikan langkah ini sebagai batu loncatan dalam membuka usaha yang betul-betul anda harapkan. Kumpulkan modal untuk memulai usaha anda dari langkah ini. 
Dengan langkah ini, Anda tidak akan menanggung beban baru. Keuntungan lain yang dapat anda raih adalah anda telah membangun jaringan kemitraan tanpa anda sadari dari menjalankan langkah ini.
Ciptakan modal usaha anda dari usaha itu sendiri. Hindari modal yang bersumber dari utang. Banyak yang bisa membuka usaha yang dicita-citakan tanpa modal awal yang cukup. Yakinlah pada diri anda bahwa anda bisa menciptakan modal usaha anda sendiri tanpa bergantung pada utang.

0 comments:

About Me

Islamic-rural-banking.blogspot.com
View my complete profile
Powered by Blogger.

Followers